Pesawat Cassa 212 TNI AU Tergelincir

C-212 Cassa di hanggar Skatek 022 Lanud Abd.Saleh Malang.Senin,31072017. (TIMES Indonesia)
C-212 Cassa di hanggar Skatek 022 Lanud Abd.Saleh Malang. Senin, 31/07/2017. (TIMES Indonesia)

Pesawat Cassa 212 milik TNI Angkatan Udara (AU) tergelincir di landasan pacu (runway) Pangkalan Udara (Lanud) Husein Sastranegara, Kota Bandung, Selasa (20/3/2018) sekitar pukul 09.42 WIB. Informasi yang dihimpun menyebutkan, pesawat Cassa TNI AU tergelincir karena runway licin.

Kepala Penerangan dan Perpustakaan (Kapenta) Lanud Husein Sastranegara Mayor Sus Supri Ardianto membenarkan peristiwa itu. “Kronologis lengkapnya akan kami sampaikan lebih lanjut. Saat ini kronologis sedang kami susun,” kata Supri via pesan elektronik kepada wartawan.

Pesawat tersebut take off dari Lanud Malang untuk melaksanakan pemotretan alur Sungai Citarum. Beruntung dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa dan luka, baik pilot, co-pilot, maupun kru pesawat.

Akibat tergelincirnya pesawat Cassa 212 TNI AU, beberapa penerbangan terjadi hambatan. Pesawat yang akan take off mengalami delay (penundaan keberangkatan). Begitu pula pesawat yang akan landing (mendarat) dialihkan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten.

Akibat delay penerbangan tersebut sampai dengan waktu yang belum bisa ditentukan. Terjadi penumpukan para penumpang yang akan terbang dari Bandara Husein Sastranegara ke beberapa bandara di Indonesia.

Sementara, evakuasi pesawat Cassa 212 masih diupayakan oleh tim penyelamatan TNI AU Lanud Husein. Disiagakan pula hanland, damkar, ambulans dan tim medis, serta Tim Sathar AU Petugas TNI AU dan Angkasa Pura II Bandara Husein Sastranegara dalam mengatasi kecelakaan yang terjadi. Selain itu, petugas juga melakukan monitoring dan pemantauan terhadap para penumpang yang akan terbang tetapi mengalami penundaan agar tidak terjadi keresahan.

Sumber : Tribunnews

2 thoughts on “Pesawat Cassa 212 TNI AU Tergelincir”

  1. Effective keyword research is a vital skill for digital marketers. In order for your content to be visible and valuable to target audiences, you need to develop a strong keyword list that will inform what you write about and how you write it. Not to mention, keyword research and check keyword search volume are a necessity for PPC marketing and SEO!

    Content may be king but keywords built the castle.

    To help make selecting valuable keywords easier, many marketers rely on keyword suggestion tools. Check keyword search volume One of the best keyword research tools available to marketers is the PPCexpo Keyword Planner. You can check keyword search volume and can do more with this tool.

    Like

Leave a comment